Notifikasi: "Ruang penyimpanan hampir habis". |
Welcome. Kali ini saya akan membagikan tutorial untuk mengatasi Ruang penyimpanan hampir habis di Android.
Banyak pengguna Android yang hanya menggunakan untuk kepentingan umum saja, seperti game, chating, browsing, sosmed, dll. Diantara mereka tidak memperhatikan data di dalam kapasitas internal yang semakin hari akan terus bertambah, yang membuatnya muncul notifikasi: "Ruang penyimpanan hampir habis." Jika hal ini terjadi, beberapa fungsi sistem mungkin tidak bekerja semestinya.
Untuk itu, silahkan lakukan dengan cara ini agar Ruang penyimpanan Internal menjadi lega lagi.
Cara Membersihkan Ruang Penyimpanan Hampir Habis
Dalam beberapa kasus, Ruang penyimpanan hampir habis ini bisa diatasi dengan beberapa langkah. Berikut langkah yang bisa Anda lakukan:
Uninstal atau Copot pemasangan pembaruan Aplikasi bawaan yang tidak penting
- Buka Pengaturan/setelan.
- Klik Pengaturan lainnya.
- Buka Pengelola aplikasi.
- Cari aplikasi yang tidak kamu gunakan dan klik untuk membuka info aplikasi.
- Setelah terbuka info aplikasi tersebut, klik Uninstall/copot pemasangan pembaruan.
- Lakukan cara demikian untuk semua aplikasi yang tidak kamu gunakan atau tidak penting.
Bersihkan file sampah/Cache:
File sampah atau data cache ini pasti ada di semua internal android, yang akan terus bertambah setiap kali aplikasi digunakan.
Untuk cara membersihkannya Anda bisa melakukan beberapa cara di bawah ini:
Selain fitur pendeteksi keamanan, di aplikasi iManager ini juga bisa kamu gunakan untuk membersihkan ruang penyimpanan, seperti Cache yang saya maksud, juga file-file lainnya yang tidak berguna.
Pada Android versi lama seperti Jellybean, Kitkat, Lollipop, jika tidak ada aplikasi pembersih bawaan, Anda bisa melakukan cara di bawah ini untuk membersihkan file sampah/cache:
- Buka Pengaturan.
- Cari Penyimpanan.
- Pada File campuran, klik untuk bersihkan.
Itu akan membersihkan file atau data sampah yang tidak penting pada internal Anda.
Selain melalui pengaturan, pengguna Android versi lama juga dapat mendownload aplikasi bantuan dari PlayStore. Anda bisa menggunakan aplikasi pembersih pihak ketiga untuk mengatsi penyimpanan hampir habis.